Cara Agar Kecanduan Sholat
Bismillaahirrahmaanirrahiim
Assalamu'alaikum wr.wb.
Kita sebagai kaum muslim pasti ingin sekali melakukan sholat secara rutin tanpa bolong - bolong dan tepat waktu tapi kadang ada aja hambatan yang menghalai itu semua entah itu sibuk lah mager lah ini lah itu lah, hmm tapi lebih tepatnya sih males.
Nah kali ini Anwarpacor akan sedikit membagikan tips agar kita bisa kecanduan sholat.
1. Ketika mendengar Adzan bicaralah pada diri sendiri dengan diri bahwa diri kita sudah berumur, maka sholatlah.
2. Ketika mendengar Adzan bawalah pikiran kita ke makam dan nasihati diri sendiri. Siap tidak siap, kita pun akan jadi penghuni makam. Maka sholatlah.
3. Malulah sama Allah SWT karena setiap harinya kita selalu menikmati Rezeki yang tiada tara yang Allah SWT berikan. Maka sholatlah.
4. Malulah pada diri sendiri jika melihat yang sudah uzur dan yang memiliki kekurangan fisik namun tetap istiqomah mengerjakan Sholat. Kenapa kita yang masih sehat wal'afiar masih malas - malasan mengerjakan Sholat.
5. Berusahalah menjadikan Sholat sebagai kebutuhan. Karena kita butuh surganya, ampunannya dan rahmatnya. Ingatlah, kita yang membutuhkan Allah SWT bukan Allah SWT yang butuh kita.
6. Harus tetap mengerjakan Sholat. Seburuk apapun kalian bahkan sesering apapun kalian berbuat maksiat tetaplah kalian Sholat. Karena dengan sholat, kalian bisa memperbaiki hidup kalian. Dan dengan Sholat, Allah SWT akan memberikan petunjuk.
Itu beberapa tips yang dapat saya berikan, semoga bermanfaat.
"Nah yang jadi pertanyaan, ente emang udah ngelaksanain itu semua bang? Sama ente udah ngerjain sholat secara rutin?"
Hmm belum sih, yaa Insya Allah saya coba.
Wassalamu'alaikum wr.wb.
Penulis : Yang Punya Blog
Sumber : Hmmm?? Hmmm?? Hmmm??
Comments
Post a Comment